Sponsor

2 Feb 2016

Membuat Semuanya Menarik?


Bagaimana mungkin kita bisa membuat semuanya menarik? Mungkin inilah yang akan terus muncul dalam pikiran Anda, ketika melihat atau membaca tulisan ini.

Saya pikir, pertanyaan itu wajar, karena memang sudah pasti tidak mungkin bisa kita buat semuanya menjadi menarik, apa lagi dalam menjalani hari-hari ini sudah pasti banyak hal yang kita jumpai yang tidak menarik disekitar kita. Salah satu akibat dari tidak menarik terhadap sesuatu adalah mengabaikan, menjauhi, membuangnya atau menyimpannya di tempat yang tidak berguna.

Pikiran liar saya terus menerawang jauh, membayangkan begitu banyak hal yang tidak menarik di kehidupan ini, sedangkan jari ini terus berusaha mengikuti arus pikiran ini ( aduh sudah kemana ini jadi seperti berpuisi). Mulai serius, dari pada meratapi kegelapan lebih bagus membakar sampah (makin ngaco ini tulisan hehehe) tapi ada betulnya juga dari pada kita, mengabaikan, menjauhi, membuang atau menyimpannya toh pada akhirnya tetap akan tidak menarik bukan?

Disini, kita harus menenangkan diri sebentar, dan kembali membaca judul tulisan ini. “Membuat Semuanya Menarik” saya yakin anda akan bertanya apa yang kurang menarik dari saya, lingkungan saya, pekerjaan saya dan banyak lagi atau bahkan tulisan ini tidak menarik? hahahahahah.

Jadi kalau kita melihat ada yang tidak menarik, saya pikir cukup sederhana yang perlu kita lakukan, kita hanya perlu sedikit lebih kreatif dari biasanya. Saya yakin kreatifitas mampu mengubah semua hal yang tidak menarik menjadi menarik, baik itu kata benda, sifat, kerja dan lainnya. Kita bisa melihat ditangan perajin sampah yang kita buang-buang bisa menjadi menarik dan bernilai, begitu juga anak yang bodoh dididik oleh guru yang tepat menghasilkan anak yang cerdas dan juara. Masih banyak contoh bisa kita lihat, saya pikir semua hal yang menarik muncul dari hal yang tidak menarik.


Jadi “Membuat Semua Menarik” mudah, karena menarik itu tidak harus mahal, menarik tidak harus rumit, menarik cukup bisa bermanfaat untuk diri kita dan orang lain. “Membuat Semuanya Menarik” harus dimulai dari pikiran kita yang terbuka terhadap semua hal, sehingga kita bisa melihat segala sesuatunya secara utuh dan benar. Dari pikiran yang terbuka itulah kita bisa membuat semuanya menjadi menarik, karena pikiran yang terbuka adalah pikiran yang siap terhadap segala perubahan yang membuat dia menjadi lebih baik.

Berhasil Selalu...